-->

Air Terjun Seweru

rizqimiftakhul99.blogspot.com | Air terjun seweru adalah air terjun yang terletak di wilayah perkebunan kopi, Dusun seweru, Desa Kare, Kecamatan Kare, Madiun, Jawatimur. Dari pusat KOta madiun berjarak 25 km, berada di lereng gunung wilis dengan ketinggian 400 m dpl. Ternyata air terjun ini selain bernama seweru juga mempunyai nama lain yaitu Serondo atau selampir atau kedung malam. Jadi jangan bingung kalau ada yang bilang air terjun seweru dengan nama-nama tadi.
rizqimiftakhul99.blogspot.comSumber mata air yang mengalir ke  air terjun berasal dari bawah gunung dan muncul di atas pohon yang yang rindang. Kondisi jalan di daerah Desa kare yang belum beraspal dan penuh dengan tanjakan curam mengharuskan kita membutuhkan usaha untuk mencapai lokasi air terjun.
Mobil pribadi dan angkutan umum masih jarang melintasi daerah ini. Hanya sepeda dan sepeda motor yang dapat dengan leluasa melalui jalan bebatuan ini. Tapi sepanjang perjalanan kita akan di suguhi pemandangan yang indah, jadi perjalanan kesana akan terasa singkat.
Selain ada  air terjun, di Lokasi yang tidak jauh dari lokasi air terjun terdapat obyek wisata argo yang bisa dikunjungi. di wisata argo ini terdapat perkebunan apel, jeruk bunga taman dan kebun cengkeh.

Related Posts:

0 Response to "Air Terjun Seweru"